28 Januari 2012

RAM 4GB Tidak Terdeteksi Sepenuhnya di Ubuntu

Assalamu alaikum, saya menggunakan O/S Ubuntu 10.04 di laptop saya yang menggunakan RAM 4GB. Namun ternyata, system hanya mendeteksi sebesar 2.6GB. Setelah googling sebentar, saya menemukan trick agar Ubuntu mampu mendeteksi RAM dengan lebih banyak. Berikut ini adalah trik yang saya temukan.

  1. Ketik perintah berikut untuk mengetahui RAM dan swap memory di dalam system:
    $ free -m
  2. Install PAE (Physical Adddress Extension) ke dalam kernel. PAE merupakan fitur dari processor x86 dan x86-64 yang memungkinkan penggunaan memory fisik sampai lebih dari 4GB di dalam system 32bit. Apabila anda menggunakan system 64bit, anda tidak perlu menginstall PAE di kernel anda.
    • Bagi anda yang menggunakan Ubuntu versi 9.04 dan sebelumnya, gunakan perintah berikut:
      $ sudo apt-get update
      $ sudo apt-get install linux-headers-server linux-image-server linux-server
    • Bagi anda yang menggunakan Ubuntu versi 9.10 dan setelahnya, gunakan perintah berikut:
      $ sudo apt-get install linux-generic-pae linux-headers-generic-pae
  3. Setelah image kernel terinstall, kemudian reboot, dengan perintah:
    $ sudo reboot
  4. Setelah reboot, cek memory yang terdeteksi dengan perintah:
    $ free -m


Tidak ada komentar:

Posting Komentar