21 Mei 2015

Pertama Kali Install Postgresql

Tulisan ini akan berisi langkah-langkah instalasi postgresql database untuk pemula. Well, saya mengikuti langkah-langkah di bawah ini ketika saya menginstall postgresql untuk keperluan skripsi saya. Selain command-command terminal, nanti akan ada sedikit penjelasan sesuai dengan apa yang saya ketahui. BTW, disini saya menggunakan Ubuntu 14.04.

Install postgresql

Seperti biasanya, install aplikasi di Ubuntu cukup dengan apt-get.

sudo apt-get install postgresql

Cukup dengan satu baris perintah, proses instalasi postgresql di ubuntu selesai :)

 

Setting password untuk user postgres

Secara default, setelah menginstall postgresql, kita akan memiliki user untuk koneksi ke database postgresql. User tersebut adalah postgres, dan user ini belum memiliki password. Untuk membuat password untuk user postgres, ketik perintah berikut di terminal:

sudo -u postgresql psql template1

Setelah terkoneksi, ketik query berikut untuk mengubah password user postgres. Perlu diperhatikan, password di sini adalah password postgres untuk mengakses database, bukan password login untuk user linux postgres.

 ALTER USER postgres with encryptd password 'password_postgres';

Setelah melakukan query di atas, keluar dari koneksi database. Kemudian atur otentikasi untuk user postgres dengan cara mengedit file /etc/postgresql/9.3/main/pg_hba.conf. Perlu diperhatikan bahwa 9.3 adalah versi postgresql yang saya install, apabila anda menginstall versi lain, maka path file juga akan berbeda. Edit file tersebut agar user postgres menggunakan metode md5 untuk otentikasi.


local    all    postgres      md5

Save file tersebut dan restart service postgresql agar perubahan configurasi diterapkan. Ketik perintah berikut di terminal:

sudo service postgresql restart

Sekarang user postgres sudah memiliki password dan harus menggunakan pasword jika ingin mengakses database.

Membuat user & database operasional

Untuk keperluan operasional, tidak disarankan menggunakan user postgres untuk koneksi ke database. Karena postgres merupakan superuser yang memiliki privilege tertinggi dalam database postgresql. Dari beberapa tutorial yang saya baca, disarankan untuk membuat satu user dan database untuk setiap aplikasi yang menggunakan database tersebut.

Sekarang kita buat database khusus untuk operasional dengan nama scam_db. Kita login ke user postgres lebih dulu, ketik command berikut di terminal:

sudo su - postgres

Setelah login sebagai postgres, jalankan command berikut:

createdb scam_db

Setelah database, sekarang kita buat user khusus operasional.

createuser scam_user

Kemudian berikan ijin akses untuk user scam_user ke database scam_db. Tapi untuk mengatur perijinan database, tidak bisa langsung dari shell postgres, kita harus masuk ke database dengan perintah berikut:

psql -h localhost -U postgres

Untuk memberikan privileges user ke database, jalankan query berikut:

GRANT ALL PRIVILEGES ON DATABASE scam_db TO scam_user;

Ooops, saya lupa memberikan password untuk user baru (scam_user). Mumpung kita masih ada di dalam database dan dengan user postgres, jalankan query berikut untuk memberikan password kepada scam_user.

ALTER USER scam_user PASSWORD 'semuapenipu';

Done. Sekarang kita sudah memiliki database dan user khusus untuk dihubungkan dengan aplikasi yang kita miliki.


sumber:

https://help.ubuntu.com/lts/serverguide/postgresql.html

http://postgresguide.com/setup/users.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar